Program Pendukung Operasi

Program Pendukung Operasi HCML berfokus pada pemberian bantuan dalam pengembangan potensi lingkungan masyarakat disekitar daerah operasi. Program ini terbagi menjadi hubungan kemasyarakatan, keterlibatan masyarakat, dan pengembangan masyarakat yang terfokus pada peningkatan Sarana dan Prasarana Umum (Fasilitas Umum), Kesehatan Masyarakat, Pendidikan dan Kebudayaan serta Pengembangan Ekonomi Pedesaan (Kerakyatan), dimana bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara menyeluruh. Perencanaan program dilakukan berdasarkan rekomendasi studi AMDAL yang telah dibuat, masukan-masukan yang dihimpun dari masyarakat, pemerintah lokal, institusi pemerintahan lainnya, dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) untuk memastikan program yang dijalankan tepat sasaran dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat daerah operasi dengan baik. Pelaksanaan program terpadu ini melibatkan dan bekerjasama dengan berbagai kelompok masyarakat, lembaga pemerintahan, dan lembaga-lembaga swadaya masyarakat untuk memastikan dukungan penuh dari segenap pemangku kepentingan sehingga tujuan utama dari program ini bisa dicapai dengan baik dan berkelanjutan.

Diawali dengan pelatihan perawatan dan perbaikan mesin kapal nelayan dan kapal kayu rakyat serta pengolahan hasil laut tangkapan nelayan pada tahun 2014 di pulau Mandangin, Kabupaten Sampang. Dilanjutkan dengan pelatihan pengawetan ikan dan pelatihan biogas yang dijalankan di Pulau Sapudi dan Raas, Kabupaten Sumenep, dan juga pelatihan pembuatan pakan ternak dan kerajinan dari kerang di Kecamatan Kraton, Kabupaten Pasuruan. HCML menyadari bahwa pelatihan oleh tenaga ahli sangatlah esensial, oleh karenanya HCML menjalin kerjasama dengan ITS (Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya) dan lembaga pendidikan lokal dalam setiap kegiatan pelatihan.